Juli 28, 2010

Bagaimana Bikin Track untuk Mixtape Pada Sound Forge

1. Pertama tama, save mixtape lo dalam bentuk WAV uncompressed.

2. Di sound forge buka file mixtape yang sudah kamu save tadi.

3. Setelah dibuka gunakan edit tool (atau pencet CTRL-D) lalu mulai dari detik awal (00.00.00) tarik mouse lo sampai ke ending / perpindahan lagu pertama ke lagu kedua.



4. Setelah memilih sampai mana lagu yang akan dipotong, klik tandan gunting (atau pencet CTRL-X).

5. Lalu setelah memotong lagu pertama buat file baru dengan cara klik FILE > new (atau pencet CTRL-N)

6. Setelah kebuka window baru (kita sebut window B), Paste lagu yang kamu potong tadi dari window A ke window yang baru dengan pencet CTRL-V.



7. Di window B, save as file yang kamu mau, pilih WAV sebagai save-as type, beri judul misalnya track 1.

8. ulangi langkah 3 s/d 7 sampai lagu di mixtape lo habis...

Setelah mixtape lo selesai di potong potong, untuk Burn ke CD dengan Nero, ikuti cara berikut :

1. klik File > New

2. Di window new compilation, klik Audio-CD



3. Di Tab Audio CD, centang No Pause Between Tracks (penting biar mixtape nyambung terus)

4. Klik new untuk ngebuka window baru

ila_rendered

5. Pilih file yang mixtape, lalu klik Burn, centang Write & Finalize disc. Lalu pilih Write Method Disc at once (DAO).
Tips untuk ngeburn : gunakan speed dibawah 8x, kenapa? karena banyak cd player lama yg tidak support format burn diatas 8x.
hal ini juga agar cd yg di burn lebih sedikit error saat burn, apalagi untuk cd burner yg udah tua. tapi kalo udah punya burner yg baru, ga perlu kawatir.

selamat mencoba...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentar anda disini!!